Article cover image
Kembali ke artikel
Pemerintahan
01 Januari 2025
2 menit baca
53 dibaca

Pilar Pendidikan Berperan dalam Penurunan Stunting

Pilar Pendidikan Berperan dalam Penurunan Stunting
Pandeglang - Stunting adalah tantangan yang harus dihadapi bersama. Sebagaimana diketahui, stunting tidak hanya berdampak pada fisik anak tetapi juga terhadap perkembangan kognitif yang berpengaruh pada kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di masa depan. "Untuk itu bidang pendidikan memiliki peran yang sangat strategis dalam mengatasi persoalan ini. Saya ingin menekankan bahwa penurunan stunting membutuhkan kolaborasi yang erat dari seluruh unsur". Hal demikian disampaikan Bupati Pandeglang Irna Narulita saat membuka acara sosialisasi percepatan penurunan stunting bidang pendidikan di Hotel Rizki, Selasa (31/12). Menurut Bupati Irna, hanya dengan kolaborasi yang bagus penanganan stunting dapat membuahkan hasil yang baik sehingga tidak ada lagi stunting di Pandeglang. "Sosialisasi ini adalah momentum penting untuk memperkuat sinergi dan komitmen kita dalam percepatan penurunan stunting di Kabupaten Pandeglang. Mari kita bersama-sama memastikan bahwa setiap anak di daerah kita mendapatkan hak mereka untuk tumbuh sehat dan berkembang secara optimal, dengan kerja keras, kolaborasi, dan dukungan dari seluruh pihak," ucapnya. Lebih lanjut Bupati Irna mengatakan, pihaknya memerintahkan kepada dinas terkait diantaranya dinas pendidikan untuk terus mengedukasi masyarakat melalui guru, penilik, pengawas, dan forum pembelajaran, tentang pentingnya gizi seimbang dan stimulasi pendidikan sejak dini. "Saya yakin kita mampu mencapai target yang telah kita tetapkan. Diharapkan pasca sosialisasi ini terjadi optimalisasi pencegahan stunting di Kabupaten Pandeglang yang lebih optimal. Kita songsong tahun 2025 dengan semangat dan kinerja yang lebih baik lagi menuju Pandeglang Banten dan Indonesia Emas," tandasnya. Kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 245 peserta yang terdiri dari perwakilan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yaitu Disdik, Dinkes, DP2KBP3A, DPMPD, Inspektorat, Camat, Penilik, Pengawas, Desa Sasaran, IGTKI, Himpaudi, Forum Pembinaan PUD, FKDT, MK2MDT, dan IPQ. R. Karna Suyana, Kepala Bidang Pembinaan PAUD & PNF menambahkan, "dengan kolaborasi semua pihak ini bisa mensosialisasikan kepada masyarakat", pungkasnya

Super Admin