Wabup Tanto Arban : Standar Pelayanan Masyarakat Terus Ditingkatkan

Pandeglang – Wakil Bupati Pandeglang Tanto Warsono Arban berkunjung ke beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pelayanan. Beberapa OPD diantaranya Mal Pelayanan Publik (MPP), tujuannya ialah untuk memastikan jika pasca hari raya, pelayanan di OPD sudah dimulai kembali.

“Kita lakukan pengecekan, intinya kami ingin standar pelayanan masyarakat terus ditingkatkan”, demikian dikatakan Wabup Tanto Warsono Arban ke MPP Pandeglang, Selasa (9/5/2023).

Tanto menilai, saat ini pelayanan MPP terus meningkat, kata Tanto hal itu dapat dilihat dari jumlah pelayanan yang ada di MPP.

“Kerjasama dengan instansi vertikal semakin banyak yang memberikan pelayanan, selain itu fasilitas juga sudah meningkat”, ungkapnya.

Kendati demikian memang ada beberapa hal yang masih perlu dievaluasi seperti minimnya petugas pelayanan yang berada di counter pelayanan.

“Memang kita sepakati dengan mitra itu ada dua petugas normal nya, ini memang masih minim sehingga ada antrian panjang, kita akan diskusikan ini untuk mencari solusinya”, pungkasnya.

Masih kata Tanto, tujuan dari kunjungannya ke MPP ini tidak lain ingin mendengarkan keluhan dilapangan untuk mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Kita ingin mendengar keluhan dilapangan, kita cari titik temu cari solusi agar pelayanan ini terus meningkat, sejauh ini MPP banyak peningkatan”,pungkasnya.

Kepala DPMPTSP Ali Fahmi Sumanta mengakatan, sejauh ini banyak sekali perubahan ada peningkatan di MPP. Namun memang yang masih kurang adalah petugas dari mitra yang memberikan pelayanan.

“Sudah kita koordinasikan agar ada penambahan personil, mungkin mereka juga kekurangan personil, mungkin kedepan bisa ditambah agar dapat mengurai antrian pengunjung”,ujarnya.

Fahmi juga menyampaikan, pihaknya sudah menyampaikan kepada Wabup Tanto agar ada penambahan bangunan untuk ruang tinggu yang refresentatif bagi pengunjung.

“Sejauh ini memang kita siapkan di sayap MPP, mungkin para pengunjung ingin dekat pintu supaya mudah sehingga terlihat menumpuk di depan pintu”, tandasnya.